Komentar di blog WordPress.com Menggunakan Facebook dan Twitter


Selama ini kalau kita menemukan sebuah blog yang kita sukai, membaca artikel-artikel menarik di dalamnya, sering terbesit keinginan untuk meninggalkan komentar. Baik berupa pertanyaan, sanggahan, pernyataan, pujian dan lain sebagainya.

Bagi sebagian orang yang tidak memiliki akun di blog atau situs tersebut sering mengalami masalah atau malas meninggalkan komentar karena harus mengisi nama , URL ataupun email.

Terhitung dari tanggal 7 Juni 2011 semua blog yang bernaung di bawah WORDPRESS.com (seperti blog saya ini) telah difasilitasi dengan posting komentar melalui 2 SOCIALPAGE terbesar saat ini.

YAAA!!! Sekarang kamu bisa meninggalkan komentar di blog wordpress yang kamu jelajahi menggunakan akun FACEBOOK dan TWITTER!!!

PREVIEW

Dan bagusnya lagi, meski kita sedang login dengan akun wordpress, FB dan twitter (multiple login), kita bisa MEMILIH dari akun mana kita hendak meninggalkan komentar.

Bisa dilihat dari gambar di atas saya sedang login dengan akun wordpress, selain akun WP, di sana juga ada pilihan bila kita ingin meninggalkan komentar menggunakan FB, twitter,  atau kita ingin menggunakan identitas lain maka tinggal pilih Guest.

Tujuan penambahan fitur ini adalah supaya pembaca dan pengguna blog di wordpress lebih nyaman dan lebih user friendly.

Rilis resmi dari WordPress.com terkait informasi ini bisa dibaca di

Post Comment Using Twitter and Facebook

21 thoughts on “Komentar di blog WordPress.com Menggunakan Facebook dan Twitter”

    1. salam kenal juga 😀
      makasih gan saya baru mulai dalam nulis2 jadi yah masih nubi gitu 😛

      blognya sudah saya kunjungi… bagus gan… ada beberapa yang info yang baru saya tau keep post gan

    1. iya gan…
      semakin ramah dan makin banyak fitur.
      meski tidak bisa dicustomize (oprek) macam blogger ataupun wordpress.org
      tapi semakin diupgrade saya yakin semakin baik

Share your story with us